MELANCHOLIC DEMON

  • Gie

    Gitar, back voc
  • Tesa

    Vokal
  • Aris

    Bass
  • Ary

    Drum

Melancholic Demon adalah band indie rock dari Sumedang, Jawa Barat yang mengusung Vintage Rock; progressive, psychedelic, rock n roll, neoclassical. Namun mereka meraciknya lagi dengan menambahkan sentuhan gothic dan arabic dengan sedikit nuansa dark dan gloomy. Band ini baru saja terbentuk terhitung dari tanggal 13 Mei 2017. Awalnya ini adalah band side project nya Gie, dia telah merekam terlebih dahulu sketsa lagu dan konsep musik yang akan diusungnya nanti. Setelah merampungkan aransemen, kemudian Gie mengajak Aris (bass). Setelah itu Aris diberikan mandat untuk mencari vocalist dan drummer. Tidak lama berselang bergabunglah Tessa (vocal) dan Agam (drum). Baru beberapa bulan terbentuk tepatnya di bulan Juni 2017, kabar tak mengenakan datang dari sang drumer yang memutuskan untuk keluar dari band karena disibukan oleh urusan kuliah dan bisnisnya. Show must go on, Melancholic Demon pun langsung mencari drummer pengganti, dan akhirnya di bulan Juli bergabunglah Ary. Dan lineup band sampai saat ini : Tessa (vocal), Gie (guitar), Aris (Bass) dan Ary (drum). Nama Melancholic Demon dicetuskan oleh Gie karena menurutnya unik dan terdengar sangat indie yang mewakili karakter Melancholic Demon itu sendiri. Jika diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia, Melancholic Demon berarti Iblis yang melankolis. Tapi dia menginterpretasikan kata “demon” sebagai “pendosa”. Jadi kalau diartikan secara menyeluruh Melancholic Demon adalah Sang pendosa yang melankolis; selalu resah dan sedih menyesali dosa – dosa yang telah diperbuat. Dan bentuk dari penyesalannya itu dituangkan ke dalam lirik dari semua lagu Melancholic Demon. Tema yang diangkat adalah hubungan spiritual antara manusia dengan pencipta-Nya dan sarat akan nilai – nilai kebaikan, bukan bermaksud untuk menggurui, namun hanya sebagai pengingat bagi diri sendiri. Sampai saat ini Melancholic Demon telah menghasilkan 4 buah karya yaitu; Fatamorgana, Mystery of The Divine, Anisychos Lypi Paradosi, dan Hey..Sadarlah. Penasaran dengan karya – karya mereka? Nantikan debut EP yang akan dirilis dalam bentuk CD di akhir Maret 2018 yang bertajuk “Fatamorgana”. Atau bisa di-download di berbagai digital store atau bisa didengarkan preview nya di youtube, reverbnation dan soundcloud.

Contact

Call/text : 085624400613 Whatsapp : 0857 2275 6280 (Gie) email : melancholicdemon666@gmail.com Instagram : @melancholicdemonofficial

Related