Reviled

Reviled terbentuk pada akhir bulan November 2009 di Utara kota Denpasar. Band ini di Motori oleh Indra pada Drum, Choky pada Guitar, Yudhi pada Vocal, dan Wahyu pada Bass Awal cerita band ini terbentuk ketika salah satu dari personil mereka yaitu Indra memiliki keinginan tinggi untuk membentuk sebuah band yang lebih serius. Kemudian mengajak choky untuk mengisi posisi guitar dan Wahyu pada bass. Lalu kita sepakat untuk memilih genre "Death Metal" dengan style musik "Slam" pada waktu itu, untuk mengisi kekosongan pada lini vocal, Indra merekrut Yudhi untuk mengisi part pada vocal dan Line Up hingga saat ini masih tetap bertahan. Setelah melalui perjalanan yang cukup panjang, dan telah menghasilkan beberapa buah karya seperti Promo EP, Mengikuti Kompilasi, dan mengeluarkan beberapa Single, kemudian band ini terhitung pada awal tahun 2014 sepakat untuk merubah konsep musik yang awalnya "Slam" menjadi "Brutal Death Metal". Pada akhir 2015 band ini akhirnya resmi memuntahkan sebuah karya berupa Debut Album bertajuk " Hateful And Bloodshed" di bawah naungan Record label berbendera Death Metal "Brutal Mind Record" Jakarta Arti nama Reviled secara harafiah berarti "di cerca" atau "di cacimaki". Adapun makna dari Nama Band Reviled tersebut kami gunakan sebagai bentuk rasa benci dan dendam kami terhadap orang - orang yang hanya bisa mencaci maki, merendahkan dan saling menjatuhkan seseorang satu sama lain. ALBUM “HATEFULL AND BLOODSHED” Berisikan 9 track lagu diantaranya : 1. Prelude Of Torture 2. Balas Dendam 3. Amarah Belati 4. City Of Murder 5. My Hatred 6. Insting Membunuh 7. Fenomena Pembantaian 8. Ruination Of Human Existence 9. Threshold (Slayer Cover) Tema keselurahan dari album Hateful And Bloodshed lebih bercerita tentang realita kehidupan yang penuh dengan tindak kriminalitas, rasa kebencian dan dendam seseorang hingga berakhir dengan pembunuhan dan pertumpahan darah

Contact

Email : reviledbaliofficial@gmail.com

Contac Person : Prabu wisesa ('085737122722)

Related