“Gone”, Sebuah Limpahan Energi Coltrains Lewat Trip-Hop

“Gone”, Sebuah Limpahan Energi Coltrains Lewat Trip-Hop

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Coltrains

Sedikit berbeda dengan single sebelumnya, kali ini pendengar akan disuguhkan dengan nuansa yang lebih dark dan ditutup pada akhir lagu dengan Progressive Rock-an ala Jethro Tull.

Bulan Januari seperti menyuntikan energi berlebih bagi band asal Bekasi, Coltrains. Tercatat dua single mereka rilis di bulan ini, dari mulai single "02.35", yang dirilis pada tanggal 10 Januari kemarin, hingga yang terbaru, 24 Januari besok mereka kembali merilis single berjudul “Gone”. Menjadi sejalan dengan apa yang banyak orang katakan tentang awal tahun baru dengan semangat baru, pun seperti itu yang diamini Coltrains dengan sederet pola kreasi seru yang mereka suguhkan.

Band yang diisi oleh formasi Fhasyyati (vokal), Thoriq Ramadhan (gitar, vokal), Iqbal Pratama (keyboard/synthesizer, flute), Chandra Lingga (bas, vokal) dan Raynold Atmaja (drum) ini melanjutkan perjalanan bermusiknya dengan kembali merilis sebuah single, yang diakui oleh mereka melalui siaran pers nya, mengetengahkan cerita tentang seseorang yang melakukan sesuatu hal yang berdampak pada perubahan dirinya, hingga orang-orang terdekatnya pun merasakan dampak perubahan itu, dan berdampak pada hilangnya kebahagiaan seiring dengan hilangnya jati diri.

Membawa misi lebih untuk mengenalkan musik trip-hop ke pendengar, Coltrains menyertakan pula benang merah dalam setiap karyanya, terutama untuk urusan ambience dan sentuhan otentik yang mereka punya. Pun termasuk dalam lagu berdurasi 6 menit 29 detik ini. Namun sedikit berbeda dengan single sebelumnya, kali ini pendengar akan disuguhkan dengan nuansa yang lebih dark dan ditutup pada akhir lagu dengan Progressive Rock-an ala Jethro Tull. Penasaran seperti apa, simak cuplikan lagunya melalui tautan di bawah ini.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Coltrains (@coltrainsmusic) on

BACA JUGA - Angkat Kisah Manusia di Mid-life Crisis, Coltrains Rilis "02.35"

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner