Rilis Dua Single Sekaligus, Murphy Radio Angkat Tema Down Syndrome di Video Klipnya

Rilis Dua Single Sekaligus, Murphy Radio Angkat Tema Down Syndrome di Video Klipnya

Foto diambil dari rilisan pers Murphy Radio

Dirilis bertepatan dengan Hari Down Syndrome Sedunia, Murphy Radio mengaplikasikannya melalui video klip dari dua singlenya, “Autumn” dan “Sandy”.

Jarak waktu dua tahun pasca Murphy Radio merilis debut albumnya, tentu menghadirkan kerinduan tersendiri bagi para penikmat karyanya. Seakan ingin menebus kerinduan tersebut, band math rock asal Samarinda ini kemudian merilis single terbarunya. Tidak hanya satu, tapi dua single sekaligus mereka rilis dalam balutan sebuah video klip dengan sajian visual penuh makna. Bukan lagi perkara teknis tentang sinematografi atau ragam teknik manipulasi kamera, melainkan isian cerita dalam video klip tersebut yang punya makna ‘dalam’.

Dengan mengangkat tema down syndrome, double single ini dirilis bertepatan dengan Hari Down Syndrome Sedunia tanggal 21 Maret lalu. Dan hal tersebut lah yang kemudian diinterpretasikan Murphy Radio melalui video klip dari dua singlenya, “Autumn” dan “Sandy”. Dua buah lagu tersebut menjadi representasi Murphy Radio dalam melihat kondisi down syndrome yang dimiliki oleh sebagian orang. Daripada memberikan rasa kasihan dan menulis musik mellow, Murphy Radio nyatanya menghadirkan musik yang penuh semangat. Mewakili bahwa walaupun dalam kondisi yang berbeda para penyandang down syndrome dan disabilitas lainnya juga mampu melakukan hal yang sama, bahkan bisa lebih karena mereka dapat melihat cerita dan warna mereka sendiri.

Dalam video musik ini Murphy Radio bekerjasama dengan SLBN Pembina Samarinda, di mana pada awalnya diakui oleh mereka jika Murphy Radio sangat kesulitan dalam mewujudkan ide tersebut dalam video ini. ‘’Sampai akhirnya kami dipertemukan dengan salah satu senior dalam skena musik Samarinda, Yadhie Jombank, yang kebetulan bekerja di SLB tersebut.” Ungkap Aldi dan Wendra perihal proses pengerjaan video klip ini. “Lalu kami dibantu untuk bertemu dengan pihak sekolah untuk menyampaikan konsep dan meminta izin. Diluar ekspektasi, ternyata Kepala Sekolah beserta seluruh staf menerima dan mendukung penuh kami untuk membuat video disana.” Lanjut mereka.

Murphy Radio melibatkan para murid SLBN Pembina dengan menampilkan aktivitas reguler mereka ketika berada di kelas, serta mengajak salah satu murid untuk menjadi tokoh utama dalam video ini. Proses teknis video dilakukan oleh Resa Alif dan Mademun dari ThreeAM Creative House. Sementara proses audio lagu Murphy Radio masih dikerjakan secara penuh oleh Arie Wardhana dari Backstage Studio. Seperti apa videonya? Simak melalui tautan di bawah ini.

BACA JUGA - ‘Rise and Shine’, Ragam Kisah Hangat Dari Trio Pop, SUN

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner