.numbers Representasikan ‘Cinta’ yang Dikemas Dalam Agresi Musik Post-Hardcore

.numbers Representasikan ‘Cinta’ yang Dikemas Dalam Agresi Musik Post-Hardcore

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers NUMBERS

Lagu “I'll Take All This Pain Just to Make You Feel Safe” dari .numbers & Arga ‘Prejudize’ merupakan representasi dari “cinta” yang dikemas dalam alunan agresi dan keindahan yang kontras dalam sentuhan musik post-hardcore

Kembali dengan single baru pada tahun 2022, trio asal Bandung, .numbers merilis single baru berjudul “I'll Take All This Pain Just to Make You Feel Safe” pada 11 Juni 2022 lalu. Terinspirasi dari post-hardcore era 2000-an dan sejumlah musisi seperti I Killed the Prom Queen, As I Lay Dying, Drop Dead Gorgeous, dan Restrain, trio ini kemudian menggandeng nama Arga dar band Prejudize sebagai kolaboratornya

Diakui oleh mereka jika lagu "I'll Take All This Pain Just to Make You Feel Safe” merupakan representasi dari ‘cinta’ yang dikemas oleh tiga personel .numbers, Arvin Ramadhanu (arvin), Egi Riki (Egi) dan Firdhan Suryadi (Firdhan), dalam alunan agresi dan keindahan yang kontras yang menyatu dalam sentuhan musik post-hardcore yang intens.

Selain Arga dari Prejudize, dalam single baru tersebut juga .numbers menggandeng nama Axel dari Bleach sebagai orang yang bertanggung jawab untuk isian bass di lagu ini. Simak lagunya di bawah ini.

BACA JUGA - The Mokses Perkenalkan Diri Dengan Debut Single “Confusion”

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner