Perasaan Kehilangan Seorang Ayah Dituangkan Kalabiru di Video Musik “Major O.P”

Perasaan Kehilangan Seorang Ayah Dituangkan Kalabiru di Video Musik “Major O.P”

Sumber foto : Diambil dari rilisan pers Kalabiru

Video musik “Major O.P” menggambarkan sebuah proses pembentukan mental seorang anak yang ditinggal oleh sosok orang tua di dalam kehidupan, menjalani berbagai fase kompleks yang membentuk beberapa kepribadian yang unik

Setelah 3 bulan Kalabiru melepas album perdana bertajuk Robotanica pada 15 Februari 2022 lalu, Kalabiru kembali memberikan cuplikan singkat mengenai album kedua mereka di video musik “Major O.P” sebagai kado hari kelahiran ayah dari Rizky Aditya (pemain bass Kalabiru) pada bulan Mei ini.

Video musik “Major O.P” menggambarkan sebuah proses pembentukan mental seorang anak yang ditinggal oleh sosok orang tua di dalam kehidupan, menjalani berbagai fase kompleks yang membentuk beberapa kepribadian yang unik. Kalabiru mempersembahkan lagu “Major O.P” dengan singkatan dari Otto Permana yang diperankan langsung oleh Rizky Aditya dengan gaya tari abstrak-kontemporer dalam video musik “Major O.P” yang digarap oleh Gemilang Ramadhan dan Janu Rahadi. Video musik ini bisa dilihat pada Youtube resmi Strangest TV dengan bocoran album kedua mereka di akhir video.

“Jangan pernah buang-buang waktu dalam hidup, apalagi melewati waktu yang sangat berharga dengan keluarga. Waktu ga bisa dibalikin, begitu pula dengan penyesalan. Butuh waktu bertahun-tahun untuk bisa memahami arti waktu tersebut setelah kita jatuh ke lubang paling dalam dan hanya bisa memilih untuk naik kembali” ujar Rizky Aditya sebagai penulis lagu Major O.P

Sebagai tambahan informasi, Kalabiru membocorkan lagu dari album kedua mereka dengan sebuah cuplikan singkat selama 10 detik mengenai judul dan konsep album mereka, “Adventure Park” yang akan rilis beberapa bulan lagi pada tahun ini. Pembawaan kisah sebuah “Taman Hiburan” untuk menghibur memori kecil kita yang masih belum sembuh sepenuhnya dikarenakan oleh trauma dan kisah-kisah yang kompleks. Dengan ini, Kalabiru membuat jembatan dari video musik “Major O.P” kepada buku dongeng selanjutnya.

BACA JUGA - MAYN Menyajikan Video Musik “Nothing to Love” dengan Tema Sincere Love

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner